Assalamualaikum semua! Welcome back to my blog! Siapa nih yang
ngerasa kalo cuaca akhir-akhir ini bener-bener panas banget dan menyengat? Aku
sendiri yang tinggal di Bandung ngerasa panas banget beberapa bulan ini bahkan
malem pun aku ngerasa gerah banget.Memasuki musim pancaroba memang menjadi
faktor utama kulit kita menjadi kering bahkan mengalami dehidrasi.Kulit kering
memang bikin ganggu penampilan yaa gurls,
dan ngerasa ga nyaman aja gitu.Sama banget nih kayak yang aku alami saat ini, but don’t worry! Aku mau kasih tipsnya
nih untuk mengatasi kulit kering
menggunakan produk lokal yang halal.Yaps! Azalea
Intensive Skin White dan Azalea
Zaitun Oil! Sooo, buat yang udah
penasaran sama tips dan reviewnya yuk
keep reading and scrolling down!
Sebagai
muslimah, hal pertama ketika memilih suatu produk atau skincare adalah kandungannya dan kehalalan produknya.Setuju? Yaps!
Jika suatu produk sudah halal maka produk tersebut sudah pasti aman dipakai.Honestly, first impression pas aku nemu produk Azalea di supermarket aku
langsung tertarik dan ngerasa “Oh ini produk yang aku cari”.Kenapa?
Yaps! Produk
Azalea ini memiliki konsep Beauty from
Sunnah yang terinspirasi dari Thibbun
Nabawi, yaitu pengobatan sunnah ala Nabi Muhammad SAW.Dan pas aku baca
bahan yang terkandung dalam produknya ini ternyata dia mengandung bahan alami
seperti Aloe Vera yang mampu meghidrasi kulit, Zaitun Oil yang menjaga
kelembaban kulit, juga Rosehip oil yang membantu memudarkan bekas luka.
Wow! Aku
ngerasa amaze gitu sama
produk-produknya Azalea, terutama Azalea Intensive Skin White dan Zaitun Oil
ini.Duh jadi penasaran pengen langsung cobain skincare alami yang
katanya bisa bikin kulit jadi lembab dan
elastis ini.Let’s try!
Baca juga: Review Azalea Hijab Shampoo Anti Dandruff
1. Azalea Intensive Skin White Hydrogel
Azalea
mengeluarkan produk terbarunya untuk Azalea
footcare series yaitu Azalea Intensive Skin White, dimana produk ini
memiliki 2 varian dengan klaim yang berbeda yaitu Azalea Intensive Skin White Hydrogel with Aloe Vera Extract (Soothe
& Hydrate) dan Azalea Skin
White Cream with Rosehip Oil (Soften
& Protect).Keduanya sama-sama memiliki klaim utama yaitu untuk m
Claim
Inovasi
terbaru, Azalea Intensive Skin White
Hydrogel yang diformulasikan untuk perawatan kulit kering, kasar dan
bersisik terutama pada kaki, siku dan lutut.Mengandung Zaitun Oil dan Aloe Vera
Extract yang membantu menjaga hidrasi kulit sehingga kulit tetap sehat dan
lembab.Diperkaya dengan Sweet Almond Oil dan Vitamin E yang menutrisi sekaligus
membantu mengembalikan warna alami kulit.Dengan sensasi dingin menyejukkan.
Bahan utama
yang terdapat dalam Azalea Intensive
Skin White Hydrogel ini diantaranya:
·
Zaitun /
Olive Oil yang berfungsi untuk membantu melembabkan , menghaluskan dan
mencerahkan kulit
·
Aloe Vera
Extract yang berfungsi untuk menghidrasi kulit, menutrisi dan mengembalikan
warna alami kulit dengan cooling sensation untuk menyegarkan kulit.
Packaging
Azalea Intensive Skin White Hydrogel ini dikemas dalam kemasan berwarna
putih dengan dominasi warna hijau muda berbentuk tube dengan tutup flip-top
pada bagian bawah.Kemasannya cukup simple
dan handy dan pastinya travel friendly. Disertai juga dengan
kemasan box-nya dengan design kemasan yang senada dengan
kemasan tube-nya, untuk keterangan
produk, ingredients beserta expire date-nya tertera pada kemasan box dan tube.
Texture, Color and Scent
Teksturnya
berupa gel transparan yang agak keputih-putihan.Formulasinya ringan, tidak lengket dan mudah meresap di
kulit.Untuk wanginya, dia kayak wangi aroma aloe
vera yang fresh.
How to use:
Oleskan
Azalea Intensive Skin White pada kulit yang bermasalah, pijat dengan lembut
hingga meresap.Gunakan setiap hari secara teratur untuk hasil maksimal.
TIPS: Untuk malam hari, setelah
menggunakan Azalea Intensive Skin White Hydrogel ini pakailah kaos kaki dan
diamkan hingga semalaman.Cara ini ampuh untuk mengatasi kulit kering pada area
kaki dan tumit.
Conclusion
Aku biasanya
pake Azalea Intensive Skin White
Hydrogel ini pas malam hari,
biasanya aku aplikasikan pada area tumit,
lutut dan siku yang lagi kering banget.Overall,
aku suka banget sama varian Hydrogel
ini soalnya dia ada cooling sensation-nya
gitu.Aku juga ngerasa kulit area kaki, tumit, lutut dan siku aku jadi lebih
lembab pas pagi harinya.Hasilnya bener-bener aku rasain dalam waktu seminggu aja.And it’s time to say good bye to dry skin!
Ingredients:
Netto: 35 g
Nomor BPOM: NA18180104832
Price: ±
Rp. 28.000
Rate: 4,5/5
2. Azalea Zaitun Oil with Rosehip Oil
Azalea juga
menambah produk terbarunya lagi dalam Azalea
skincare series yaitu Azalea Zaitun
Oil.Untuk Azalea Zaitun Oil ini juga mempunyai 2 varian yaitu Azalea Zaitun Oil with Habbatussauda Oil (Fair & Natural) dan Azalea Zaitun Oil with Rosehip Oil (Soft & Radiant).
Claim
Khasiat
Zaitun Oil sudah dipercaya sejak lama dapat melindungi kelembaban alami kulit.Azalea Zaitun Oil diformulasikan khusus
dengan Rosehip Oil dan Vitamin E yang mengandung antioksidan untuk menghaluskan
kulit dan membantu merawat bekas luka pada kulit, menjadikan kulit halus dan
tampak sehat bercahaya.
Bahan utama
yang terdapat dalam Azalea Zaitun Oil
with Rosehip Oil ini diantaranya:
·
Zaitun/Olive
Oil: membantu untuk menjaga kelembaban kulit, menghaluskan kulit dan
mencerahkan kulit
·
Rosehip
Oil: membantu merawat bekas luka pada kulit, ,mencegah tanda-tanda penuaan
dini, membantu proses peremajaan kulit dan menjaga kekencangan kulit.
Packaging
Azalea Zaitun Oil with Rosehip Oil ini
dikemas dalam kemasan botol yang ramping dengan tutup flip-top pada bagian atasnya, untuk bagian depannya berwarna hijau
muda dengan keterangan variannya berwarna peach
serta ada hiasan tanaman Rosehip yang menambah nilai estetika kemasan produk
ini.Untuk keterangan produksi, ingredients
beserta expire date-nya sama-sama
berada di belakang kemasan.
Texture, Color and Scent
Teksturnya
agak cair dan transparan sama seperti zaitun oil pada umumnya.Untuk wanginya dia
soft banget dan khas Zaitun Oil.
How to use:
Usapkan
setiap hari dengan lembut ke seluruh tubuh.Baik digunakan untuk pijat dan
sebelum pemakaian lulur.
TIPS: Kalian bisa gunakan Azalea Zaitun
Oil ini sebagai body lotion, biasanya
aku pake malem hari dan aku aplikasikan ke seluruh tubuh.Selain melembabkan
kulit, cara ini juga membuat kulit terasa lebih rileks juga loh.
Beauty Hack: Azalea Zaitun Oil ini juga
bisa dijadikan makeup remover loh,
dia juga mampu membersihkan makeup
waterproof sekaligus.
Conclusion
Overall, aku suka banget sama Azalea Zaitun Oil with Rosehip Oil ini.Aku udah pake Azalea Zaitun Oil ini selama semingguan lebih, dan biasanya aku
gunakan pada pagi dan malam hari setelah mandi.Azalea Zaitun Oil ini selalu aku
pake di area paha, pergelangan tangan dan kaki.Hasilnya aku sangat suka,
soalnya Azalea Zaitun Oil ini bikin kulit aku lembab, halus dan lembut selain
itu dia juga membantu untuk memudarkan noda hitam bekas luka di kaki.Wanginya
juga aku suka banget.Love it!
Buat kalian
yang punya permasalahan kulit kering, aku bener-bener rekomendasiin
produk-produk dari Azalea ini buat
kalian coba soalnya emang sebagus itu gurls!
Jangan lupa untuk follow
Instagram-nya @azaleabeautyhijab dan
like Fanpage Facebook-nya (Azalea Beauty Hijab) karena disana
selalu ada informasi menarik seputar produk baru Azalea plus selalu ada giveaway
juga!
Ingredients:
Netto: 150 ml
Price: ±
Rp. 29.000
Rate: 4,5/5
Keseruan Acara Azalea x Bandung Hijab
Blogger
Pada tanggal
13 Oktober 2019 kemarin, aku berkesempatan hadir di acara Azalea x Bandung Hijab Blogger gathering
yang diselenggarakan di Hotel Grand Tebu Bandung dengan tema “Proper
Etiqutte” bersama salah seorang narasumber yang merupakan blogger senior di kota Bandung yaitu Kak
Alaika Abdullah.
Sebagai
seorang blogger yang baru saja
memulai alias newbie, aku seneng
banget bisa dateng ke acara ini, kenapa? Di acara ini pastinya aku bisa bertemu
temen-temen anggota Bandung Hijab Blogger (BHB) yang lain juga bisa dapetin
banyak ilmu seputar nge-blog.Di acara
ini juga aku dapetin banyak ilmu seputar bagaimana etika seorang blogger yang baik dan benar.Dimulai dari
etika dalam bersosial media, beraktivitas via Blog, etika ketika hadir di event, etika dalam bekerjasama dengan
mitra/klien, berkomunikasi secara virtual bersama klien, dan etika ketika kita
selesai bekerjasama dengan klien.
Sebagai
pengguna produk Azalea juga, aku seneng banget bisa diundang ke acara seru ini
sekaligus bisa nyobain produk-produk barunya Azalea yang selalu jadi favoritku.I’m so happy! Thank you for having me Azalea x Bandung Hijab Blogger!
Produced by:
PT. Gondowangi Tradisional Kosmetika
ISO 9001 Certified Company
Jl. Jababeka XVII D Blok U No. 29 C
Cikarang-Indonesia
Where to buy:
More Info:
Facebook: Azalea Beauty Hijab
Instagram:
@azaleabeautyhijab
Wah menarik nih kayaknya mamaku bakal suka :D
BalasHapusAsiiik banget niih...acaranya yaa, Ratna.
BalasHapusDapet ilmu juga dapet pengalaman seru mengatasi kulit kering pakai Azalea.
Pas banget, Ratna...aku lagi super duper kering pecah-pecah niih...tumitnya.
Mba, aku baru tahu kalau ini bisa juga buat kulit kaki atau tumit yang kering. Kayaknya aku harus praktekkan malam ini deh :)
BalasHapusAzalea bikin kita makin percaya diri dengan kulit lebih lembab. Zaitun memang ok sejak jaman dulu. Mpo juga pakai zaitun
BalasHapusAku pernah pakai azalea cuma yang azalea shampoo dan belakangan ini lagi Penasaran sama zaitun oilnya tapi belum kesampean nih
BalasHapusAku sudah nyobain yang azalea zaitun oil dan suka banget sama wanginya, sudah repurchase juga untuk pijet2 hehe
BalasHapusOkei bisa jadi alternatif minyak pijat nih. Kebetulan udah mau habis 🤗
BalasHapusWahh, kebetulan bgt ak lagi nyari produk untuk mengatasi area kering di bagian tumit.. Nanti mau coba Azalea ah.. xD
BalasHapusAzalea aku kirain hanya puya produk untuk hair care aja mba, ternyata ada buat kulit juga ya baru tau
BalasHapusaku suka banget sama kemasannya Azalea ini, cewek banget tapi manis dan unik apalagi halal dan kendungannya aman ya mba.
BalasHapusTernyata menggunakan hand body aja nggak cukup ya mba,
BalasHapusTerkadang masih suka kering.
Kebetulan nih mba, aku lagi cari produk khusus untuk kulit kering yang pasti halal tentunya.
Thank udah berbagi informasi mba
Azalea itu masih seproduk sama Natur kan ya? Keren deh akhirnya punya produk kecantikan. Jadi kepengen nyoba deh yang hidrogel itu. Kayaknya cocok deh di aku.
BalasHapusbaru tahu ternyata menjaga kelembaban dengan body lotion ajah masih kurang. saya naksir minyak zaitun nih, buat mijat dan aroma terapi. hehe
BalasHapusMba aku pengen coba yang Azela Zaitun Oil seriusan bisa menmghilangkan noda hitam bekas luka? soalna aku juga ada nih bekas luka susah hilangnya
BalasHapusAku suka sama azalea ini, enak banget wanginya sampai habis 2 botol. Melembutkan juga.
BalasHapusKulit di bagian kaki dan tangan menurut paling kering, tapi sejak aku istiqomah pakai kaos kaki jadi agak mendingan sih. cuma di tangan aja nih kering parah
BalasHapusaku pake azalea zaitun oil juga nih beb, wanginya enak uy aku mah udah gitu lembab juga ke kulitnya enakeun hehehehe
BalasHapusBagus ya produknya, cocok untuk kulit keringku nih. saya juga pakai minyak zaitun merk lain, nunggu habis dulu untuk bisa nyobain yang dari azalea kayaknya, cocok untuk massage juga
BalasHapusWah ini skin white hydrogel nya cocok kali ya buat kulitku yang super duper kering sampe bersisik gini, fix mau cobain inimah
BalasHapus