Holla gurls! Welcome back to my Blog! Kira-kira apa nih hal yang menentukan kalian dalam memilih produk moisturizer? Kalo aku sih selain karena manfaatnya dan sesuai dengan tipe kulit aku, aku juga suka tipikal moisturizer dengan tekstur yang lembut dan kerasa ringan di wajah. Nah, pada postingan kali ini aku mau merekomendasikan salah satu produk moisturizer yang jadi holy grail-ku di tahun ini yaitu Westcare La Rose De Damas All Day Crème. Buat kalian yang penasaran sama review-nya, yuk keep reading and scrolling down yaa!
Btw, sebelum bahas review produknya, yuk kita kenalan dulu sama brand lokal Westcare ini!
About Westcare
Westcare ini sendiri terdiri dari kombinasi kata West dan Care, dimana “West (Barat)” mengacu kepada bahan baku yang digunakan dalam pembuatan produk yang hampir semua (80%) diimpor dari negara barat yaitu Eropa, sedangkan kata “Care” yang berarti peduli terhadap berbagai permasalahan kulit yang di alami masyarakat Indonesia dan berusaha memberikan solusinya.
Brand Westcare ini berkomitmen untuk selalu menggunakan bahan baku premium yang akan melewati banyak tes dan uji coba panjang untuk memastikan kualitas produk yang aman dan cocok untuk kulit.
Uniknya, produk dari Westcare ini menggunakan air kualitas tinggi kelas farmasi (Pharma Grade) dalam pembuatan setiap rangkaian produknya, yang lebih tinggi dari standar yang ditetapkan oleh BPOM (Standar BPOM untuk perusahaan kosmetika adalah air kelas kosmetik bukan air kelas farmasi).
FYI, air kelas kosmetik adalah standar air yang biasa ditemui pada air minum sehari-hari dan tidak murni, sedangkan air kelas farmasi merupakan air murni yang penggunaannya masih terbilang sedikit dan tidak menghantarkan listrik. Air kelas farmasi (Pharma Grade) biasa ditemui pada produk bayi, obat-obatan dan produk kosmetik untuk bagian daerah mata.
Selain itu, semua produk Westcare ini tidak mengandung pewangi buatan atau parfum, cruelty free, vegan, dan paraben free loh. Mantep banget bukan?
Claim
La Rose De Damas All Day Crème diformulasikan dengan Grape Extract yang membuat kulit wajah tampak lebih cerah dan membantu menyamarkan garis-garis halus, Saccaride Isomerate yang membantu melembabkan kulit, UV Filter membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari, diperkaya juga dengan bahan yang membantu melindungi kulit dari polusi.
La Rose De Damas All Day Crème ini memiliki 4 kandungan utama yaitu:
· Damascena Rose Extract: Revitalize: sebagai anti stress dan juga mengurangi dark circles
· Alteromonas Ferment Extract: melindungi dari polusi (termasuk PM 2.5)
· Chardonnay Grape Extract: multifunction Ingredients (Whitening, Anti aging & Moisturizer)
· Saccharide Isomerate: 100% Natural Active to moisture up to 72 hours (melembabkan hingga 72 jam).
Jadi bisa disimpulkan bahwa La Rose De Damas All Day Crème ini memiliki manfaat, diantaranya:
· Sebagai Anti-stress dan mengurangi tanda-tanda kelelahan pada kulit
· Menjaga kelembapan kulit hingga 72 jam
· Melindungi dan membersihkan kulit yang terpapar polusi baik diluar maupun didalam ruangan
· Menetralisir efek polusi dan mencegah efek penuaan dini (Anti-aging)
· UV Protection
· All day protection (Barrier Function for the day and Recovery Function for the night).
Packaging
Pasti kalian langsung salfok kan sama kemasannya yang unik dan gemesh ini. Yaps! Sama aku juga! Hihi. Bentuk kemasannya mirip kayak telur dan berwarna pink glossy, ukuran kemasannya juga cukup mungil dan praktis jadinya gampang dibawa kemana-mana alias travel friendly banget. Tutupnya berupa tutup ulir dan di bagian dalamnya ada lubang kecil untuk mengeluarkan isi produknya.
Untuk kemasan box-nya berwarna putih dan soft pink, disitu ada keterangan lengkap mengenai klaim produk, produksi, cara pemakaian, ingredients beserta expire date-nya.
Texture, Color & Scent
Teksturnya ga terlalu creamy, lembut mirip kayak lotion dan warnanya soft pink gitu. Pas diaplikasikan di wajah, dia gampang diratain dan cukup cepet meresap di kulit. Untuk wanginya pun mild dan hampir ga kecium wangi apapun menurutku.
How to use:
Cara pakainya pun sama seperti cara mengaplikasikan moisturizer pada umumnya yaitu kalian bisa mengaplikasikan La Rose De Damas All Day Crème ini pada kulit wajah yang sudah bersih atau setelah menggunakan toner dan serum. Ratakan La Rose De Damas All Day Crème ini pada wajah dan leher. Kalian bisa gunakan La Rose De Damas All Day Crème ini pada pagi dan malam hari yaa.
Conclusion
Aku baru pake Westcare La Rose De Damas All Day Crème ini sekitar 2 mingguan, untuk hasilnya kalian bisa liat di foto before – after ini yaa. Overall, aku suka sama teskturnya yang lembut, gampang diratain dan cukup mudah meresap di kulit, setelah diratain pun dia juga tipikal pelembap yang ga kerasa ‘berat’ di kulit plus ga lengket juga.
Untuk efek melembapkannya beneran nampol dan bagus menurutku. Kalo di pake di pagi hari dia bikin makeup jadi lebih nempel, nah kalo di pake di malam hari keesokan paginya kulit masih terasa lembap dan kerasa halussss banget. Terus untuk efek mencerahkannya juga sedikit udah mulai keliatan walaupun belum terlihat signifikan yaa. Ohiya, selain bikin lembap dia juga bikin kulit wajah aku jadi lebih plumpy dan keliatan healthy glow gitu sejak pemakaian pertama. Luv it!
Ingredients:
Netto: 50 ml
Nomor BPOM: NA18210102312
Produced by:
PT. Sendang Mitra Pesona
Jl. Manis Raya No. 14
Kawasan Industri Manis
Tangerang – Indonesia
Price: Rp. 275.000
Where to buy:
Kalian bisa beli produk Westcare ini di website-nya www.westcare.id atau di Shopee, Tokopedia dan Sociolla yaa!
More Info:
Instagram: @westcare_id
#WestcareSkincare
#HealthySkinBeginsHere
Aku udah pernah cobain face washnya Westcare, next mau cobain La Rose De Damas All Day Crème nya ah!
BalasHapusaku baru tahu nama brandnya, hehehe kudet banget nih kayaknya, btw packingnya menarik banget nih ya kak, jadi kepo produk lainnya
BalasHapusKeliatan banget bikin kulit kelihatan glowing sehat :D
BalasHapusAfternya jd glowing dan lembab😍 anw pekejingnya lucu
BalasHapusAku tau westcare cm serumnya aja dulu, ini kok lucu packagingnya bulet gt hahaha
BalasHapusKemasannya gemeush banget, ternyata isinya creme gitu, honestly brand ini baru pertamakali aku dengar, jd makin penasaran mau pakai deh!
BalasHapusSalfok sama after nya omg glowing sekali must try nih😍
BalasHapusKemasannya lucu mirip brand yg pernah ku review juga.. teksturnya juga keliatan nyaman bgt dipake nya nih
BalasHapus