Pada hari Sabtu, 22 Oktober 2022 kemarin, MPR RI mengadakan diskusi bersama netizen Bandung. Acara yang mengusung tema ‘Penguatan Diplomasi Majelis Permusyawaratan atau Lembaga Senat Melalui Forum Majelis Permusyawaratan Dunia’ ini dihadiri oleh 25 blogger dan media lainnya.
Wakil Ketua MPR RI Prof.Dr.Ir Fadel Muhammad pun turut hadir dan mengajak para netizen Bandung yang hadir untuk mendukung dan meneruskan sosialisasi mengenai Forum MPR Dunia yang akan digelar segera di Bandung.
Konferensi Internasional ini akan digelar di Bandung pada 24 – 26 Oktober 2022 mendatang. Konferensi ini akan diikuti oleh para Ketua Majelis Permusyawaratan, Majelis Syuro atau lembaga sejenis lainnya dari negara-negara Anggota Kerja Sama Islam.
“Nanti kita lihat bentuk forum ini agar tidak terjadi tumpang tindih dengan forum parlemen lainnya. Forum MPR Dunia atau nama lain yang nanti disepakati para ketua Majelis Permusyawaratan atau Majelis Syuro negara-negara Anggota Kerja Sama Islam, akan lebih banyak membicarakan kerjasama antar-majelis permusyawaratan dan masalah-masalah perdamaian dunia” ungkap Fadel Muhammad.
Konferensi Internasional ini digelar dalam rangka pembentukan Forum Majelis Permusyawaratan Rakyat Dunia (Forum MPR Dunia) yang diinisiasi oleh MPR RI. Selain itu, pembentukan Forum MPR Dunia ini juga merupakan sebagai bentuk dukungan dari MPR RI yang berkaitan dengan kepemimpinan Indonesia dalam G20, yaitu sebuah forum kerjasama multilateral yang beranggotakan 19 negara utama dan Uni Eropa (EU).
“Konferensi Internasional ini akan diikuti oleh 15 delegasi
dari negara-negara Organisasi kerja Sama Islam. Sebelum acara pembukaan
dimulai, para delegasi akan melakukan historical
walk dari Hotel Savoy Homann menuju Gedung Merdeka. Hal ini mengingatkan
dan mengulangi apa yang pernah dilakukan pada Konferensi Asia Afrika tahun 1955
lalu” menurut Siti Fauziah,SE,MM selaku Plt. Deputi Bidang Administrasi Setjen
MPR RI.
“Bersamaan Konferensi Internasional ini sekaligus memperkenalkan seni budaya dan kuliner khas Jawa Barat, ini menjadi sebuah kesempatan untuk mempromosikan Jawa Barat. Selain itu, warga Kota Bandung pun bisa hadir dan ikut menyaksikan langsung historical walk ini. Konferensi Internasional ini akan ditayangkan melalui live streaming juga” jelasnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar