Holla gurls! Welcome back to my blog! Mengawali bulan Oktober ini, aku mau ngeracun skincare lokal lagi nih. Yaps! Produk skincare dari Laidlunos! Ohiya, sebelumnya aku udah bahas mengenai Hydrating Essence Toner dan Multi Action Night Cream-nya daaan sekarang aku mau bahas mengenai review dari Gentle & Low pH Facial Cleanser dan juga Everyday Sunscreen-nya. Penasaran? Yuk keep reading and scrolling down yaa!
1. Laidlunos Gentle & Low pH Facial Cleanser
Claim
Pembersih wajah yang membantu membersihkan pori-pori dari kotoran, sisa makeup dan minyak berlebih tanpa membuat kulit terasa kering dan kesat dengan kandungan Tranexamic Acid didalamnya membantu mencerahkan. Dengan pH rendah dan tanpa SLS, baik dan aman untuk penggunaan setiap hari.
Facial cleanser ini cocok untuk semua jenis kulit, SLS free, Paraben free, Alcohol free, Fragrance free dan memiliki pH 5 – 6. Berikut untuk key ingredients-nya:
· Lactobaccilus
· Crystal Ice Plant
· Collagen
· Polyglutamic Acid (PGA)
· 4 type of HA
· Tranexamic Acid
· Olive Leaf Extract
Packaging
Kemasannya berupa botol plastik berwarna putih yang diberi label produk, tutupnya berupa tutup ulir berwarna sage green. Jujurly, aku suka sih sama design kemasannya yang keliatan simple. Ukuran kemasannya juga pas dan travel friendly menurutku.
Sedangkan untuk kemasan box-nya berwarna putih, di bagian atasnya disertai segel hologram produk jadinya lebih aman kan. Nah, untuk keterangan klaim, ingredients, produksi dll tertera di kemasan box-nya aja.
Texture, Color & Scent
Teksturnya berupa liquid yaitu cairan agak kental dan bening gitu. Pas dicampur dengan air dia busanya lembut dan ga terlalu banyak. Untuk wanginya pun hampir ga kecium wangi apapun, mengingat dia ini udah fragrance free juga kan.
How to use:
Basuh wajah dengan air, tuangkan facial cleanser pada tangan secukupnya dan pijat lembut pada wajah. Lalu bilas dengan air dan keringkan. Lanjutkan dengan rangkaian perawatan kulit lainnya.
Conclusion
Aku udah pake Laidlunos Gentle & Low pH Facial Cleanser ini selama 14 harian dan biasanya aku pake di pagi dan malam hari yaa. Overall, hal yang aku suka dari pemakaian facial cleanser ini adalah pas diaplikasiin di wajah dia kerasa gentle di kulit dan ga kecium wangi apapun. Setelah pemakaiannya pun kulit ga kerasa kering atau ketarik gitu, malah kulit tetep lembab dan kerasa lebih bersih. Aku kasih rate 4.5/5 deh!
Ingredients:
Netto: 100 ml
2. Laidlunos Everyday Sunscreen
Claim
Sebagai moisturizer dan sunscreen yang ringan dan tidak lengket, berfungsi optimal melindungi dari efek buruk UVA, UVB dan Blue Light.
Physical sunscreen ini cocok untuk semua jenis kulit, Paraben free dan Alcohol free. Berikut untuk key ingredients-nya:
· Niacinamide
· RAYKAMI / Artemsia Cappilaris Flowers Extract
· Titanium Oxide
· Methoxycinnamate
Packaging
Kemasannya berupa botol plastik berwarna sage green yang diberi label produk dan diatasnya diberi tutup berwarna senada. Di bagian dalamnya ada pump untuk mengeluarkan isi produknya, jadinya lebih higienis.
Yaps! Sedangkan untuk kemasan box-nya berwarna putih, di bagian atasnya disertai segel hologram produk jadinya lebih aman kan. Nah, untuk keterangan klaim, ingredients, produksi dll tertera di kemasan box-nya aja.
Ohiya, jujur aku agak bingung SPF dari sunscreen ini tuh berapa karena di kemasannya ga tertera keterangannya dan pas aku baca di Shopee-nya ternyata dia mengandung SPF 30 jadi cocok yaa buat digunakan sehari-hari juga.
Texture, Color & Scent
Teksturnya mirip kayak lotion gitu, agak thick dan berwarna putih susu. Pas diaplikasiin di wajah pun cukup gampang diratain, kerasa ringan, ga whitecast dan ga kerasa lengket di kulit. Sedangkan untuk wanginya dia lembut gitu.
How to use:
Ambil everyday sunscreen secukupnya (kalo aku biasanya sebanyak 2 ruas jari) lalu aplikasikan pada wajah dan leher. Gunakan sebagai langkah terakhir pada rangkaian skincare pagi dan sebelum menggunakan makeup. Aplikasikan ulang apabila merasa dibutuhkan atau saat beraktivitas di luar ruangan.
Conclusion
Sama kayak facial cleanser-nya, aku pun udah pake Laidlunos Everyday Sunscreen ini selama 14 harian. Overall, sunscreen ini tuh lumayan agak mudah pas diratain di kulit tapi pakenya harus sedikit-sedikit dulu gitu. Terus so far emang cukup kerasa ringan di kulit tapi masih agak kerasa kayak ada lapisan skincare gitu loh di kulit (ngerti ga sih wkwk).
Jujur pas awal liat tesktur dan warnanya aku takut dia whitecast gitu tapi pas udah di blend sempurna ternyata ga whitecast sama sekali dong! Penting banget kan kalo sunscreen itu ga whitecast! Hihi. Aku kasih rate 3.5/5 yaa.
Baca juga: Review Laidlunos Hydrating Essence Toner & Multi Action Night Cream
Kalo kalian penasaran sama produk yang mana nih? Ohiya, FYI semua produk Laidlunos ini udah halal, bersertifikat BPOM dan cocok untuk semua jenis kulit yaa!
Ingredients:
Netto: 25 ml
Manufactured by:
PT. Puputan Pharma Mangala
Kp. Cijapar, RT 003/004, Lumpang,
Parung Panjang, Bogor - Indonesia
Where to buy:
Online: Shopee, Tokopedia & Lazada
Offline store: Jl. Rasamala No. 7 Bandung, Jawa Barat, Indonesia
More Info:
Instagram: @laidlunos
Ini brand mana sih kak, aku baru denger
BalasHapusbaru tahu brand ini dan penasaran sama sunscreennya
BalasHapuseveryday sunscreen nya menarik banget...suka sunscreen yg ga whitecast 😍
BalasHapus